Arif Hoetoro adalah dosen dan peneliti pada Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya. Ia menyelesaikan sarjana ekonomi dari FEB-UB (1994), Magister Teknik dari ITB (2001), dan PhD Economics dari International Islamic University Malaysia (2010). Ekonomi Islam dan Ekonomi Industri merupakan dua area studi yang menarik minat akademiknya. Tahun 2007, di sela-sela kuliah doktoralnya di IIUM, Arif Hoetoro meluangkan waktu untuk menulis buku âEkonomi Islam: Pengantar Analisis Kesejarahan dan Metodologiâ. Selepas kuliah, dia menulis buku âSmall Industrial Clusters in Indonesia: Cooperation and Competitionâ (2012) diterbitkan oleh UB-Press dan âIslamic Economics Education in Southeast Asian Universitiesâ (2013) diter-bitkan oleh IIUM Press. Empat tahun kemudian terbit dua buku yaitu âEkonomi Islam: Perspektif Metodologis dan Historisâ (2017) oleh Intrans Publishing dan âEkonomika Industri Kecilâ (2017) oleh UB-Press. Artikelnya tentang ekonomi Islam dan industri mikro & kecil diterbitkan di jurnal nasional dan internasional terakreditasi.
Di samping mengajar, meneliti, dan menulis, Arif Hoetoro bekerja aktif sebagai Kepala Pusat Pelayanan Pengembangan & Pemberdayaan Masyarakat (P4M) LPPM-UB, Ketua Program Studi Ekonomi Islam FEB-UB dan Ketua Pusat Kajian Ekonomi dan Bisnis Islam (PKEBI) FEB-UB. Dinamika keummatan diikutinya sebagai Sekretaris Dewan Pakar Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Korda Malang Raya.