Buku ini pada dasarnya merupakan kumpulan materi-materi ajar Ilmu Kedokteran Forensik yang diselenggarakan di Program Studi Magister Ilmu Forensik Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga. Harapan penulis bahwa buku yang sederhana ini akan bermanfaat untuk menambah pemahaman dan wawasan pada ilmu kedokteran forensik bagi mahasiswa bidang kedokteran-kesehatan, pemerhati forensik, penegak hukum dan lain sebagainya.