IPA Aktif dan Menyenangkan: Model Inkuiri Video Animasi untuk Guru SD

·
· Nilacakra
Ebook
131
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More
18% price drop on Jul 15

About this ebook

Di era digital ini, membekali siswa dengan keterampilan berpikir kritis, proses sains, dan kreativitas adalah kunci. Buku “IPA Aktif & Menyenangkan: Model Inkuiri Video Animasi untuk Guru SD” hadir sebagai panduan inovatif.

Model ini mengintegrasikan inkuiri yang berpusat pada siswa dengan kekuatan visual video animasi yang memikat. Terbukti valid, praktis, dan efektif dalam meningkatkan keterampilan proses sains dan kreativitas siswa. Pelajari langkah demi langkah implementasinya, dari memantik pertanyaan hingga mengomunikasikan temuan. Ubah kelas Anda menjadi laboratorium penemuan yang mengasyikkan!

About the author

Ni Nyoman Suliati, S.M., M.M. lahir di Mataram pada tanggal 21 Maret 1997. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana pada bidang Manajemen di Universitas Mataram dengan predikat Cumlaude, dan melanjutkan pendidikan magister Manajemen di Universitas Mahasaraswati Denpasar, juga dengan predikat Cumlaude. Saat ini sedang menempuh studi di Program Doktor Ilmu Manajemen Universitas Brawijaya, pada konsentrasi Human Resource Management.Berbekal pengalaman sebagai HR Manager, peneliti, dan wirausaha, ia mengembangkan ketertarikan mendalam pada bidang manajemen sumber daya manusia, khususnya dalam konteks budaya lokal dan penguatan perilaku organisasi. Ia juga telah menerbitkan artikel di jurnal nasional terakreditasi Sinta 2 dan sinta 4, serta meraih berbagai penghargaan nasional dan internasional, termasuk hibah Talenta Inovasi dari Kemdikbudristek. Ia juga meraih 5th Place Winner International Startup Competition Warmadewa University dan UPN Veteran Yogyakarta (2022) dan meraih Best Paper pada Postgraduate Colloquium (Transformative Experience of Postgraduate Studies) 2025.Saat ini, penulis juga aktif sebagai pengurus Forum Komunikasi Partisipasi Publik untuk Kesejahteraaan Perempuan dan Anak (FK PUSPA) Kota Denpasar dan bendahara Yayasan Maha Widya Santhi dan pemilik UMKM Dapoer PJ. Buku ini merupakan bagian dari kontribusi akademik dan praktisnya untuk pengembangan sumber daya manusia yang adaptif, berbudaya, dan berkelanjutan. Prof. Dra. Dr. Noermijati, M.T.M., CPHR., lahir di Kabupaten Tuban pada tanggal 8 November 1961. Menempuh pendidikan sarjana (S-1) pada Jurusan Manajemen/MSDM di Universitas Brawijaya, Magister (S-2) pada Jurusan Manajemen/MSDM di UTM Malaysia, dan Pendidikan Doktor (S-3) pada Jurusan Manajemen/MSDM di Universitas Brawijaya.Penulis juga aktif dalam penelitian sejak tahun 1998. Selain itu, penulis juga aktif dalam penulisan jurnal ilmiah, menjadi pembicara dalam berbagai seminar dan pelatihan, serta kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Beberapa penghargaan yang pernah penulis peroleh di antaranya Satya Lencana Karya Satya 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun dari Presiden RI, dan berbagai penghargaan lainnya.Pernah menjabat sebagai Sekretaris Jurusan Manajemen (2009–2011), Ketua Program S-2 Magister Manajemen (2011–2013), Direktur Badan Usaha Non-Akademik Universitas Brawijaya (2015–2017), Ketua Program Studi S-3 PDIM FEB UB (2018–2021), serta menjabat sebagai Ketua ULK-PKS (Unit Layanan Konseling Perundungan dan Kekerasan Seksual) untuk periode 2021–2025. Prof. Dr. Achmad Sudiro, S.E., M.E. adalah dosen dan peneliti di bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Dimana salah satu buku yang sudah diterbitkan berjudul Manajemen Sumber Daya Manusia hingga bulan Juni 2025 disitasi oleh 796 peneliti. Penulis menempuh Pendidikan S1 – Manajemen Pemasaran di Universitas Brawijaya, S2 – Manajemen Sumberdaya Manusia di Universitas Indonesia dan S3 – Manajemen di Universitas Brawijaya. Penulis memiliki minat penelitian di bidang Manajemen Sumberdaya Manusia, Manajemen Pemasaran dan Manajemen Strategi. Penulis memiliki krang lebih 169 publikasi yang terdiri dari buku referensi, artikel pada jurnal internasional bereputasi, pada jurnal nasional terakreditasi sinta, prosiding internasional dan nasional, dan lain-lain. Salah satu artikel penulis sebagai penulis pertama yang memiliki banyak sitasi berjudul “Towards emotional intelligence and quality of work life: Improving the role of work attitude” yang sudah di sebanyak 82 orang. Selain sebagai pengajar dan peneliti aktif penulis juga mengikuti berbagai organisasi profesi diantaranya: Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) dan Asosiasi Ilmuwan Manajemen Indonesia (AIMI). Dr. Desi Tri Kurniawati, S.E., M.M., CPHR. adalah dosen dan peneliti di bidang Manajemen Sumber Daya Manusia dengan rekam jejak akademik dan profesional yang kuat. Lahir di Malang pada 5 Desember 1981, beliau menyelesaikan pendidikan sarjana, magister, dan doktoral seluruhnya di Universitas Brawijaya, dengan fokus utama pada manajemen strategis dan sumber daya manusia.Sebagai akademisi yang aktif, Dr. Desi telah menulis dan mempublikasikan berbagai artikel ilmiah di jurnal nasional dan internasional bereputasi, terutama yang berfokus pada tema kepemimpinan, perilaku organisasi, transformasi digital, serta pengelolaan SDM di sektor publik maupun swasta. Beberapa publikasinya membahas isu-isu terkini seperti efektivitas kepemimpinan, teknologi keuangan syariah, dan inklusi keuangan di negara-negara OKI.Selain sebagai pengajar, ia juga merupakan praktisi tersertifikasi dalam bidang human capital (Certified Professional in Human Resources – CPHR), dan terlibat aktif dalam berbagai penelitian kolaboratif, hibah kompetitif, serta pengembangan kapasitas SDM di sektor pemerintahan dan industri.Kontribusinya dalam buku ini mencerminkan perpaduan antara kedalaman akademik dan kepekaan terhadap dinamika lapangan, khususnya dalam mendorong inovasi dan penguatan SDM berbasis nilai-nilai lokal dan pendekatan transformatif. Prof. Dr. Moeljadi, S.E., S.U. adalah dosen dan peneliti di bidang Manajemen Keuangan, dimana salah satu artikel yang sudah publish berjudul Pengaruh Variabel Fundamental dan Makroekonomi pada Struktur Modal dan Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Property dan Real Estate di BEI).Pendidikan S1 – Manajemen Perusahaan di Universitas Brawijaya dan Manajemen Keuangan di Universitas Gadjah Mada, S2 – Manajemen Pertahanan di Murdoch University dan S3 – Manajemen Strategik di Universitas Airlangga.Selain sebagai peneliti, penulis juga aktif dalam melakukan pengabdian kepada Masyarakat diantaranya Sistem Tata Kelola Budidaya Ternak Ikan Air Tawar Berbasis Internet of Things (IoT) dan Maksimalkan Pemanfaatan Sumber Daya Lokal dalam Proses Bisnis untuk Pengembangan Industri Desa Hilir. Prof. Risna Wijayanti, S.E., M.M., Ph.D. adalah dosen dan peneliti di bidang Manajemen Keuangan, dimana salah satu artikel yang sudah publish berjudul The Effect of Entrepreneurial Orientation and Talent Management on Business Performance of The Creative Industries in Indonesia di The Journal of Asian Finance, Economics and Business.Pendidikan S1 – Manajemen di Universitas Brawijaya, S2 – Manajemen di Universitas Brawijaya dan S3 – Corporate Finance di Universiti Sains Malaysia.Penulis memiliki krang lebih 87 publikasi yang terdiri dari buku referensi, artikel pada jurnal internasional bereputasi, pada jurnal nasional terakreditasi sinta, prosiding internasional dan nasional, dan lain-lain. Selain sebagai pengajar dan peneliti aktif penulis juga mengikuti berbagai organisasi profesi diantaranya: Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI). Sunaryo, S.E., M.Si., Ph.D. adalah dosen dan peneliti di bidang Manajemen Pemasaran. Penulis melanjutkan studi S3 di Universiti Sains Malaysia. Beliau aktif dalam mengembangkan ilmu pengetahuan di bidang manajemen diwujudkan dari komitmennya untuk mengintegrasikan teori, praktik, dan nilai-nilai etika dalam pengajaran dan penelitiannya. Salah satu buku yang sudah publish berjudul Aplikasi Matematika untuk Ekonomi dan Bisnis. Salah satu artikel penulis berjudul Organization Ethics Reputation and Customer Loyalty: Perception of Muslim Customer Sharia Banking yang dipublish pada APMBA (Asia Pacific Management and Business Application).

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.