Bila anda butuh bimbingan dan lain-lain dalam hal penulisan Laporan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) anda sendiri, anda bisa kontak kami, nomor telepon dan lain-lain bisa anda lihat di halaman lampiran dari dokumen ini (halaman terakhir).
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat diambil beberapa kesimpulan antara lain:
1. Aktifitas Siswa dalam Pembelajaran matematika melalui metode kooperatif tipe jigsaw dari siklus I sampai dengan siklus II mengalami peningkatan secara bertahap.
2. Respon siswa melalui pelaksanaan metode berkooperatif tipe jigsaw dalam pembelajaran matematika dari hasil angket respon siswa terbukti positif.
3. Berdasarkan hasil belajar pada aspek kognitif pada siklus I dari 36 orang siswa didapat nilai tertinggi 85, nilai terendah 55, rata-rata nilai 69,58 dan prosentase ketuntasan secara klasikal hanya mencapai 26 orang atau 72% masih dibawah ketuntasan yang ditetapkan yaitu 85%, sedangkan pada aspek afektif yang mendapat kriteria amat baik 6 orang dan 20 orang mendapat kriteria baik dan 10 orang mendapat kriteria kurang baik dan prosentase ketuntasan hanya mencapai 72% Berdasarkan hasil belajar pada Siklus II Aspek Kognitif dari 36 orang siswa didapat nilai tertinggi 90, nilai terendah 65, rata-rata nilai 76,67 dan prosentase ketuntasan secara klasikal hanya mencapai 31 orang atau 86% sudah mencapai lebih dari ketuntasan yang ditetapkan yaitu 85%.
4. Sedangkan pada aspek afektif yang mendapat kriteria amat baik 15 orang dan 16 orang mendapat kriteria baik dan 5 orang mendapat kriteria kurang baik dan prosentase ketuntasan hanya mencapai 86%.