Buku Ajar Sitogenetika

·
· Penerbit NEM
Ebook
118
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Sitogenetika merupakan salah satu cabang Genetika, berkembang sangat pesat seiring dengan perkembangan boiteknologi. Diawali dari penemuan kromosom pertama kali sebagai benang-benang halus dalam inti sel tanaman, sampai pada penemuan dan kajian sifat biologis, fisika, dan kimiawinya. Sitogenetika merupakan salah satu matakuliah yang diberikan pada mahasiwa Jurusan Biologi dan Bioteknologi. Tak dapat dipungkiri bahwa saat ini buku-buku dan bacaan tentang sitogenetika yang berbahasa Indonesia, masih sangat kurang. Oleh karena itu, buku ini ditujukan untuk membantu mangatasi masalah tersebut. Dengan demikian harapan penulis buku ini dapat dijadikan sebagai bahan bacaan utama mata kuliah tersebut.

Sistematika isi buku ajar ini disesuaikan dengan Rencana Pembelajaran Semester yang pada dasarnya menjelaskan konsep-konsep dasar genetika sel, kromosom prokariot dan eukariot, kromosom-kromosom istimewa, kromosom kelamin, perubahan struktur kromosom, perubahan jumlah kromosom, dan teknik dasar mempelajari kromosom melalui pewarnaan atau lebih dikenal dengan teknik banding kromosom. Pada setiap akhir bab, disediakan beberapa soal sebagai unpan balik bagi pembelajar. Semoga buku ini dapat bermanfaat, aamin.

About the author

Prof. Dr. Suriana, M.Si. adalah alumnus FMIPA Jurusan Biologi IKIP/UNM (1990). Terangkat menjadi tenaga pengajar pada tahun 1992, di tempat yang sama; IKIP Ujung Pandang. Tahun 1997 penulis menyelesaikan Magister Sains bidang Genetika di UGM Yogyakarta. Pada awal tahun 2011 penulis berhasil meraih gelar Doktor bidang Bio Sains Hewan di IPB Bogor. Sejak 2003 hingga sekarang penulis pindah tugas mengikuti suami di Universitas Halu Oleo. Penulis mengampu beberapa mata kuliah bidang Zoologi dan Genetika, pada Jurusan Biologi dan Bioteknologi FMIPA dan Pascasarjana UHO.

Prof. Dr. Jamili, M.Si. adalah seorang profesor bidang Botani/Biologi pada Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Halu Oleo. Lahir di Ciamis, Jawa Barat pada tanggal 20 Juni 1966. Saat ini penulis tinggal di Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara. Pendidikan tinggi ditempuh mulai dari S1 di Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Halu Oleo (lulus 1991), Pascasarjana di Universitas Gadjah Mada Yogyakarta (UGM) dengan spesialisasi Ekologi Tumbuhan (lulus 1998), dan meraih gelar Dr. dari Institut Pertanian Bogor (IPB) dengan konsentrasi Biologi Tumbuhan (lulus 2011). Aktivitas penulis saat ini selain mengajar pada jenjang sarjana dan pascasarjana UHO adalah juga sebagai Sekretaris Senat Akademik Universitas Halu Oleo periode 2023-2027 di universitas tersebut. Berbagai karya ilmiah telah dihasilkan oleh penulis, baik pada jurnal internasional bereputasi maupun jurnal nasional terakreditasi. Konstribusi penulis dalam buku ini terinspirasi dari hasil penelitian yang dikejakan oleh penulis bersama tim yang telah terbit pada jurnal internasional terindeks scpous dengan tema The Performance of the COI Gene as a Species Identifier of Pod Borer Conopomorpha cramerella Snellen (Lepidopthera:Gracillariidae). Jalin kerja sama dengan penulis via surel [email protected].

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.