BUKU AJAR KONSEP KEBIDANAN

·
· Penerbit NEM
5.0
2 reviews
Ebook
145
Pages
Ratings and reviews aren’t verified  Learn More

About this ebook

Pelayanan kebidanan merupakan bagian integral dari pelayanan yang diberikan oleh bidan sesuai dengan kewenangannya yang diberikan dengan maksud meningkatkan kesehatan ibu dan anak dalam rangka tercapainya keluarga berkualitas, bahagia, dan sejahtera. Paradigma Kebidanan merupakan suatu cara pandang bidan dalam memberikan pelayanan yang terdiri dari empat komponen yaitu manusia/wanita, lingkungan perilaku, dan pelayanan kebidanan. Wanita dalam sepanjang siklus kehidupannya merupakan sasaran utama bidan, sehingga wanita harus diperlakukan sebagai makhluk bio, psiko kultural, dan spiritual yang utuh dan unik, mempunyai kebutuhan dasar yang bermacam–macam sesuai dengan tingkat perkembangannya.

 

Buku ini membahas bagian-bagian menarik dan penting seperti:

- Pengertian, Filosofi Kebidanan, Definisi Bidan, dan Ruang Lingkup Asuhan Kebidanan

- Pandangan Historical, Antropologi, dan Sosiologi terhadap Profesi Bidan

- Leadership dan advokasi

- Decision Making Process in Midwifery Practice

- Perspektif Asuhan Kebidanan dan Masa Depan Profesi secara Internasional.

Ratings and reviews

5.0
2 reviews

About the author

Mey Elisa Safitri, S.KM., M.Kes, adalah seorang Dosen pada Program Studi Diploma IV Kebidanan, Fakultas Farmasi dan Kesehatan Institut Kesehatan Helvetia Medan. Sebelum berkecimpung di dunia pendidikan, penulis adalah bidan PTT di Desa Parantonga, Kabupaten Tapanuli Selatan pada tahun 1994 hingga tahun 2000, kemudian melanjutkan pendidikan bidan Diploma 3 di Poltekkes Medan. Selesai studi tersebut, penulis bergabung dengan salah satu Akademi Kebidanan di Medan dan mendapat kesempatan melanjutkan pendidikan S1 Kesehatan Masyarakat di STIKes Helvetia Medan. Setelah tamat kuliah penulis diberi amanah oleh Yayasan Helvetia untuk memegang jabatan Direktur Akademi Kebidanan Helvetia Medan selama 2 periode masa bakti (tahun 2006-2010 dan 2010-2014). Selanjutnya penulis melanjutkan studi S2 di Universitas Sumatera Utara (USU). Pada tahun 2017 penulis diangkat kembali sebagai Direktur di AKBID Helvetia.

Keseharian penulis aktif di organisasi profesi IBI (Ikatan Bidan Indonesia), dan merupakan anggota Pengurus Daerah Ikatan Bidan Indonesia Provinsi Sumatera Utara dari tahun 2008 hingga saat ini. Penulis saat ini sedang menjalankan pendidikan S3 Program Doctor of Philosophy, Faculty of Medicine, Universitas Zainal Abidin Kuala Terengganu Malaysia.

Elvi Era Liesmayani, S.Si.T., M.Keb., adalah seorang Dosen pada Program Studi Diploma IV Fakultas Farmasi dan Kesehatan Institut Kesehatan Helvetia Medan. Sebelum berkecimpung di dunia pendidikan, penulis adalah bidan pelaksana PTT di Puskesmas Carenang Kabupaten Serang Banten pada tahun 1995 sampai dengan 1997, kemudian melanjutkan pendidikan bidan Diploma III di SPK Cipto Mangunkusumo, Pulomas, Jakarta Timur yang sekarang menjadi Poltekkes III Jakarta. Selesai studi tersebut, penulis bergabung dengan salah satu Akademi Keperawatan di Lampung dan mendapat kesempatan melanjutkan pendidikan Diploma IV Bidan Pendidik di Fakultas keperawatan Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

Dengan bekal ilmu bidan pendidik tersebut penulis, bergabung dengan Akademi Kebidanan Panca Bhakti Bandar Lampung. Dan Akhirnya setelah menyelesaikan pendidikan S2 Kebidanan di Universitas Padjajaran Bandung, penulis menetap di kota kelahirannya Medan, dengan menjadi dosen pengajar pada prodi D-IV Kebidanan FFK Institut Kesehatan Helvetia Medan untuk beberapa mata kuliah kebidanan, di antaranya Konsep Kebidanan, Mutu Pelayanan kebidanan, Manajemen dan Kepemimpinan dan Asuhan Kebidanan Komprehensif.

Pada tahun 2021 saat ini, penulis sedang menjalankan pendidikan S3 Program Doktoralnya.

Rate this ebook

Tell us what you think.

Reading information

Smartphones and tablets
Install the Google Play Books app for Android and iPad/iPhone. It syncs automatically with your account and allows you to read online or offline wherever you are.
Laptops and computers
You can listen to audiobooks purchased on Google Play using your computer's web browser.
eReaders and other devices
To read on e-ink devices like Kobo eReaders, you'll need to download a file and transfer it to your device. Follow the detailed Help Center instructions to transfer the files to supported eReaders.