Monica Petra lahir di Surakarta, 13 Februari 1988. Sejak duduk di bangku SD, ia senang menulis dan membaca. Majalah yang banyak memengaruhinya adalah Bobo dan Hoplaa. Cerpennya pertama kali dimuat di tabloid Hoplaa dengan judul Saat Hari Hujan. Waktu itu usianya tiga belas tahun. Puisinya pernah diterima di Katakan Cinta Reality Show, menjadi finalis lomba menulis surat untuk Amien Rais, memenangkan sayembara menulis cerita remaja majalah Gaul dengan judul I Am Not I Am yang diangkat Indosiar menjadi FTV Musikal berjudul Mendadak Kaya. Penulis yang memengaruhinya adalah Enid Blyton dan R.L. Stein. Bukunya pertama kali diterbitkan Media Pressindo berjudul Cokelat Valentine. Ia juga aktif menulis di majalah gereja.